Kunjungan Kerja Kepala Bapenda Jabar ke Korlantas Polri

Kepala Bapenda Jabar, Dr. Dedi Taufik, M.Si didampingi Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan serta Kepala Bidang Pendapatan II, melaksanakan Kunjungan Kerja ke Korlantas Polri, Senin (10/1).
.
Diterima oleh Kombes Pol M. Taslim sebagai Kasubdit STNK Ditregident Korlantas Polri, menyatakan bahwa Korlantas membuka pintu lebar bagi Jawa Barat untuk membangun Integrasi Layanan PKB antara Bapenda Jabar dengan ERI maupun Signal.
.
Pajak Kendaraan Bermotor atau PKB merupakan salah satu sumber penerimaan Pendapatan terbesar di antara 5 Pajak yang menjadi kewenangan Provinsi. Target Pendapatan sebesar 8 Triliun pada akhir 2022, diharapkan dapat tercapai dengan baik.
.
Kebersamaan Tim Pembina Samsat di bawah dukungan Korlantas Polri menjadi kunci dalam pencapaian Target PKB 2022.
.
Diawali dengan penerapan ERI (Elektronik Registration and Identification) dan Samsat Digital Nasional (Signal) yang diinisiasi oleh Korlantas Polri di 34 Samsat Jawa Barat, diharapkan dapat membangun pelayanan Samsat Online yang utuh. Masyarakat dapat membayar Pajak secara online dan tidak perlu ke Samsat untuk pengesahan STNK Tahunan, cukup download atau dapat dikirim via PT Pos.

Siap Penuhi Target PBBKB 2.5T Kepala Bapenda Jabar Temui BPH Migas

Target pajak bahan bakar 2022 sebesar 2,5 Triliun wajib tercapai dengan strategi kolaborasi dengan seluruh stakeholder, antara lain BPH Migas sebagai lembaga teknis kementerian ESDM yang berfungsi mengatur hilirisasi bahan bakar fosil untuk sektor industri, pertambangan termasuk kebutuhan transportasi publik.

Alhamdulillah kawan lama Dr. Ir Patuan Alfon, S, MM, MKKK sebagai Direktur BBM BPH Migas Nasional berkenan membangun sinergitas optimalisasi penerimaan pendapatan pajak bahan bakar di Jawa Barat melalui integrasi data distribusi bahan bakar dan joint supervisi BPH Migas dan Bapenda Jabar.

Semoga awal pertemuan ini membawa kerjasama BPH Migas dan Bapenda Jabar dapat meningkatkan penerimaan pendapatan pajak bahan bakar 2022 untuk pembiayaan pembangunan Jawa Barat Juara lahir batin.

(Kiri-Kanan) Kabid Pendapatan 2, Kabid Renbang, Direktur BBM BPH Migas, Kepala Bapenda Jabar

Siap Optimalkan Pendapatan Jawa Barat Kepala Bapenda Jabar Silaturahmi Ke Ditjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri

Kepala Bapenda Jabar, Dr. Dedi Taufik., M. Si didampingi Sekretaris Bapenda Jabar dan Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Bapenda Jabar bersilaturahmi ke Direktur Pendapatan Daerah, Direktorat Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri, Kamis (6/1).

Kunjungan ini merupakan kunjungan silaturahmi Dedi Taufik selaku Kepala Bapenda Jabar yang baru dilantik akhir Desember 2021 lalu.

Selain silaturahmi, kunjungan Kepala Bapenda ini juga untuk membicarakan startegi optimasilasi pendapatan daerah di tahun 2022. Penerimaan Pajak Daerah yang dikelola oleh Bapenda Jabar sampai dengan 24 Desember 2021 yang bersumber dari Pajak Kendaraan Bermotor adalah sebesar Rp 8,060 trilyun atau sebesar 102.55% dari target PKB APBD Perubahan sebesar Rp. 7,860 trilyun. Demikian halnya dengan penerimaan BBNKB tercapai Rp. 4,967 trilyun atau 106.03% dari target sebesar Rp. 4,684 trilyun.

Selain mendiskusikan strategi optimalisasi pendapatan daerah, kunjungan ini juga untuk  membicarakan mengenai tindak lanjut Undang-undang Hubungan Keuangan Pemerintah Pusat dan Daerah serta mempersiapkan pertemuan tahunan Asosiasi Bapenda Nasional yang rencananya akan digelar pada bulan Februari 2022 ini.

Perkuat Kolaborasi, Kepala Bapenda Jabar silaturahmi dengan Dirlantas dan Wakapolda Metro Jaya

Sebagai anggota Tim Pembina Samsat Jawa Barat, Kepala Bapenda Jabar Dr. Dedi Taufik, M.Si yang baru dilantik akhir bulan Desember lalu bersilaturahmi ke kantor Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Sambodo Purnomo Yogo dan Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol. Drs. Hendro Pandowo, M.Si. Kamis (6/1).

Selain bersilaturahmi, kunjungan Kepala Bapenda Jabar yang didampingi Sekretaris Bapenda Jabar Dr. H. Firman Adam, S.Pd., M. M.Pd serta Kabid Perencanaan dan Pengembangan Bapenda Jabar, Dedi Mulyadi, S.STP,. M.Si juga untuk memperkuat kolaborasi Tim Pembina Samsat Jawa Barat serta mendiskusikan rencana moderenisasi pelayanan Samsat yang akan dilaksanakan mulai tahun 2022 ini.

Kunjungan Kerja Kepala Bapenda Jabar ke Wakapolda Metro Jaya

 

Kunjungan Kerja ke Dirlantas Polda Metro Jaya

Selain itu pula, kunjungan kali ini guna membicarakan persiapan pertemuan Tim Pembina Samsat Jawa Barat yang direncanakan akan dilaksanakan pada akhir bulan Januari 2022 serta penerapan Electronic Registration and Identification (ERI) dan aplikasi Signal untuk mempermudah Wajib Pajak dalam membayar Pajak Kendaraan Bermotor di Jawa Barat.

Penerapan sistem ERI menjadi standard kelayakan nasional dibidang registrasi kendaran bermotor oleh Korlantas Polri yang memiliki 6 (enam) keunggulan utama yaitu: 1) Cepat dan tepat yaitu waktu pelayanan administrasi kendaraan bermotor cepat dengan data yang tepat; 2) Mudah yaitu sistem ERI mudah diakses dan mudah dioperasionalkan; 3) Bersifat real time yaitu data tersimpan secara elektronik dan dapat diakses secara real time; 4) Akuntabel yaitu produk yang dihasilkan dapat dipertanggung jawabkan secara transparan dan akuntabel; 5) Efisien yaitu sistem ERI menghemat penggunaan jumlah SDM yang diperlukan untuk memberikan pelayanan regident ranmor; 6) Integrated yaitu data kendaran bermotor terkoneksi antara Polres, Polda dan Korlantas Polri.

Aplikasi SIGNAL merupakan pelayanan pengesahan STNK Tahunan, Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Secara digital aplikasi ini memanfaatkan pangkalan data (database), kendaraan bermotor (ranmor) yang dimiliki Polri, pangkalan data induk kependudukan yang ada pada Dirjen Dukcapil Kemendagri dan sistem informasi pajak kendaraan bermotor yang dikelola oleh tiap-tiap Bapenda Provinsi.

Hal ini di integrasikan secara nasional sebagai sebuah sistem kecerdasan buatan (Artificial Inteligence atau AI) menggunakan aplikasi berjenis mobile platform untuk menyelenggarakan pelayanan kepada masyarakat secara digital sekaligus mengakomodir kepentingan berbagai pihak yang terkait (Bapenda, Jasa Raharja dan Bank Pembangunan Daerah) tanpa mengabaikan fungsi pengawasan regident kepemilikan kendaraan yang menjadi salah tugas utama Polri.

Sistem pada aplikasi Signal memungkinkan untuk dilakukannya verifikasi identitas pemilik ranmor dengan melakukan pencocokan wajah (face matching) pemilik kendaraan bermotor sesuai dengan data KTP elektronik di Kemendagri.

Silaturahim Kepala Bapenda Jabar ke PT. Jasa Tirta II dan P3D Kab Purwakarta, Kab Karawang dan Kota Bekasi

Dalam rangka Silaturahim dan Pembahasan mengenai Pajak Air Permukaan,
Kepala Bapenda Jabar, Dr. Dedi Taufik, M.Si. melaksanakan Kunjungan Kerja ke PT Jasa Tirta II, yang diwakili oleh PT Jasa Tirta II yang diwakili Direktur Keuangan Sumber Daya Manusia & Manajemen Risiko, Indriani Widiastuti, S.Si, MTI,M.BA., Selasa (4/1).

Kunjungan Kerja Kepala Bapenda Jabar ke PT. Jasa Tirta II

Didampingi Sekretaris Bapenda Jabar, Dr. H. Firman Adam, S.Pd., M.M.Pd, Kabid Renbang, Dedi Mulyadi, S.STP., M.Si serta Pejabat Fungsional Analis Kebijakan Bayu Umbara, S.STP, Kepala P3DW Kab.Purwakarta Hendrian Oetama, S.E. dan Kasi Pendataan dan Penetapan Reni Astati, S.STP, M.M.,

Peninjauan Pelayanan Samsat di Kabupaten Purwakarta

Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan Kepala Bapenda Jabar ke Kantor Samsat Induk Purwakarta, Samsat Induk Karawang dan Samsat Induk Kota Bekasi.

Kunjungan kerja tersebut merupakan rangkaian silaturahim dengan para pegawai sekaligus Monitoring dan Evaluasi Pelayanan dan Infrastruktur, dalam rangka Konsolidasi dengan para pihak termasuk dalam agenda 100 Hari pertama Kepala Bapenda Jabar di awal tahun 2022.

Peninjauan Pelayanan Samsat di Kabupaten Karawang

Kepala Bapenda Jabar menyatakan bahwa sesuai arahan Gubernur Jawa Barat, setiap Instansi dapat memanfaatkan aset-aset Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang idle atau yang tidak dimanfaatkan dan terbengkalai.

Selain melaksanakan Layanan Samsat, P3D harus dapat memanfaatkan aset yang dimiliki untuk menambah Pendapatan Daerah.

Peninjauan Pelayanan Samsat di Kota Bekasi

Apel Perdana di Tahun Baru 2022

“Apel pagi merupakan salah satu ajang untuk bersilaturahim antar pegawai.
Saat ini merupakan momentum untuk sebuah perubahan”
ungkap Kepala Bapenda Jabar, Dr. Dedi Taufik, M.Si.

Pegawai Kantor Pusat Bapenda Jabar melaksanakan kegiatan Apel Pagi perdana di Tahun 2022 di halaman Bapenda Jabar, Senin (3/1).

Sebagai Instansi yang esensial,
Bapenda Jabar harus tetap menerapkan Protokol Kesehatan,
disiplin dan perkuat kolaborasi agar Target Pendapatan dapat tercapai.

Salam Tangguh!.

Kepala Bapenda Jabar bertindak selaku Pembina Apel

Pejabat Struktural Bapenda Jabar mengikuti Apel Perdana 2022

Peserta Apel Perdana di Tahun 2022

Gubernur Jabar Lantik 343 Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil dalam Jabatan Fungsional dan Launching Mekanisme Kerja Baru Pasca Penyederhanaan Birokrasi di Lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, di Aula Bapenda Jabar (31/12).
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil melantik 343 Pegawai Negeri Sipil dalam Jabatan Fungsional Ahli Muda melalui penyetaraan jabatan. Pelantikan ini juga dihadiri secara online oleh Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian.

Terdapat 3 (Tiga) Pejabat Struktural Esselon IV yang ikut dilantik di lingkungan Bapenda Jabar, di antaranya: Kepala Subbidang Perencanaan Kinerja Pendapatan dan Pengembangan Layanan, Dr. Irvan Niko Firmansyah, S.STP., M.Si. menjadi Pejabat Fungsional Perencana, Kepala Subbidang Pembukuan dan Penagihan, Bayu Umbara, S.STP. menjadi Pejabat Fungsional Analis Kebijakan dan Kepala Subbidang Pembinaan dan Kepatuhan, Somantri, Ak., menjadi Pejabat Fungsional Analis Kebijakan.

Dalam sambutannya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan promosi, rotasi dan mutasi adalah hal yang dinamis, sesuatu yang rutin dan menjadi kebutuhan untuk dinamisasi di organisasi serta untuk meningkatkan kualitas pelayanan, penyegaran organisasi dan percepatan program-program strategis dari Pimpinan.

Pelantikan Pejabat Fungsional yang diikuti secara virtual

Kiri (Kepala Subbidang Pembinaan dan Kepatuhan, Somantri, Ak.) Kanan (Kepala Subbidang Pembukuan dan Penagihan, Bayu Umbara, S.STP)

Selamat Kepada Para Pemenang Anugerah Philothra

Gubernur Jawa Barat memberikan Anugerah Philothra kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Perangkat Daerah Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Jawa Barat bertempat di Mason Ballroom Hotel Mason Pine, Kabupaten Bandung Barat, Rabu (29/12)

Anugerah Philothra sendiri merupakan pemberian apresiasi terhadap ASN dan Perangkat Daerah Tingkat Provinsi dan Kabupaten / Kota di Provinsi Jawa Barat yang memiliki tingkat kepatuhan dalam pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor.

Anugerah Philothra bertujuan untuk mendorong peningkatan Kepatuhan membayar Pajak Kendaraan Aparatur Sipil Negara yang bertugas di Provinsi maupun Kabupaten / Kota di Jawa Barat.

Indikator Penilaian Kepatuhan Taat Pajak Bagi ASN adalah:
1. Taat pajak kendaraan bermotor 3 tahun berturut-turut
2. Persentase ketaaan pajak kendaraan bermotor ASN dan Keluarganya
3. Ketepatan waktu dalam membayar pajak kendaraan

Sedangkan untuk Perangkat Daerah, Indikator dilihat dari persentase ketaatan pajak kendaraan bermotor terhadap kumulatif ASN dan keluarganya yang ada di lingkup Perangkat Daerah Provinsi dan Kabupaten Kota se-Jawa Barat.

Berikut Daftar Pemenang Anugerah Philothra:

Kategori OPD Provinsi Jawa Barat:
1. Kepala Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Daerah;
2. Kepala Dinas Koperasi Dan Usaha Kecil;
3. Kepala Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil

Kategori Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Se-Jawa Barat:
1. WaliKota Tasikmalaya;
2. WaliKota Banjar;
3. WaliKota Cimahi.

Kategori ASN OPD Provinsi Jawa Barat:
1. Nama : Usep Sukarya Dipraja
OPD : Badan Pendapatan Daerah
2. Nama : Nani Sri Nurhayani, S.Pd, MM
OPD : Dinas Pendidikan
3. Nama : Taufik Khurohman, S.Pd
OPD : Dinas Pendidikan

Kategori ASN Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Se-Jawa Barat:
1. Nama : Syarrah, S.Pd.SD
OPD : Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis
2. Nama : Suhertin, S.Pd.SD
OPD : Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon
3. Nama : Mahdi Habibi, S.Pd
OPD : Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Karawang

Kategori Life Achievement Award:
1. Dr. Ragam Santika M.M. (Kepala Dinas Perpadjakan dan Pendapatan Propinsi Daerah Tingkat I Periode Tahun 1976 — 1984);
2. Drs. H. Danny Setiawan, M.Si (Kepala Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 1994 — 1997);
3. Drs. H. Masduki (Kepala Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 1997 — 1999);
4. H. Tatang Pridasa, SH, M.Si (Kepala Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 2003 — 2005);
5. Drs. H. Wahyu Kurnia, M.Si (Kepala Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 2005 — 2008);
6. Drs. H. Sutrisno (Kepala Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 2008 — 2009);
7. Drs. Bambang Heryanto, M.Si (Kepala Dinas Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 2009 — 2013);
8. H. Dadang Suharto, SH., MM. (Kepala Badan Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 2014 — 2018);
9. Dr. Hening VVidiatmoko, M.A (Kepala Badan Pendapatan Provinsi Jawa Barat Periode Tahun 2018 — 2021).

 

Semoga ASN dan Keluarganya dapat menjadi Pelopor dan Teladan tepat waktu dalam membayar Pajak Kendaraan Bermotor.

Gubernur Jawa Barat Resmikan Bapenda Kapendak dan Memberikan Anugerah Philothra Teladan Pajak Kendaraan

Bapenda Jabar melaksanakan Grand Launching Bapenda Kapendak, Kegiatan Pemutakhiran Data Kendaraan Wajib Pajak, dan Anugerah Philothra yang diresmikan oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil di Mason Pine Hotel (29/12).

Aplikasi Bapenda Kapenda merupakan Aplikasi Pemutakhiran Data Mandiri oleh Masyarajat Wajib Pajak Berbasis Web yang dapat dilakukan melalui Handphone atau Personal Komputer di mana pun dan kapan pun.

Bapenda Kapendak bertujuan untuk memperoleh data akurat Kepemilikan Kendaraan yang disesuaikan dengan Data Base Samsat, mendapatkan Nomor Handphone maupun alamat email yang valid sebagai dasar membangun komunikasi langsung Pemerintah dengan Wajib Pajak.

Selain peresmian Bapenda Kapendak, juga dilaksanakan Anugerah Philothra yang bertujuan untuk mendorong peningkatan Kepatuhan membayar Pajak Kendaraan Aparatur Sipil Negara yang bertugas di Provinsi maupun Kabupaten Kota di Jawa Barat.

Pemberian Apresiasi Taat Pajak Kendaraan Bermotor (Anugrah Philothra) kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di Jawa Barat dengan kategori sebagai berikut:

1. Kategori ASN Provinsi Jawa Barat
2. Kategori ASN Kabupaten/Kota
3. Kategori Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota
4. Kategori Perangkat Daerah Provinsi
5. Kategori Life Time Achievement Award kepada para Kepala Bapenda atau Dispenda yang telah memberikan kontribusi selama masa kepemimpinannya.

Kegiatan ini dihadiri juga oleh Walikota Tasikmalaya, Walikota Banjar, Walikota dan Sekda Kota Cimahi, Kepala Perangkat Daerah di Jawa Barat Kepala Bapenda Jabar beserta Jajaran, Tim Pembina Samsat Jabar, Mitra Bapenda Jabar, Para Tokoh Pendapatan Sesepuh Bapenda Jabar, Instansi Vertikal secara offline maupun online.

Dalam sambutannya Kepala Bapenda Jabar, Dr. H. Dedi Taufik, M.Si menyatakan bahwa diharapkan ASN dapat menjadi Teladan dalam membayar Pajak Kendaraan Tepat Waktu.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengungkapkan,
Kita semua harus menatap tahun 2022 dengan optimisme dan kebangkitan ekonomi. Kita bukan hanya jaga warung, tapi harus ketok pintu. Jangan lupa bersyukur, syukuri nikmat sehat.

Pemprov Jabar Apresiasi Wajib Pajak Kendaraan Bermotor di Jawa Barat Melalui Undian Hadiah Taat Pajak 2021

Hasil wawancara dengan kepala bapenda pada saat pengundian Triple Untung Plus merupakan Program Relaksasi Pajak Kendaraan Bermotor yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Tim Pembina Samsat Jawa Barat, yang dimulai 1 agustus dan sudah berakhir pada tanggal 24 Desember 2021 kemarin.

Proses Pengundian Triple Untung Plus 2021

Di masa pandemi ini, banyak masyarakat pemilik Kendaraan Bermotor yang terdampak dan memiliki tunggakan Pajak Kendaraannya.

Program ini merupakan solusi untuk memberikan kemudahan dan keringanan kepada para Wajib Pajak.
Selain menekan jumlah Tunggakan Pajak Kendaraan, kehadiran Program Triple Untung Plus, mampu meningkatkan raihan Pendapatan Asli Daerah dari sektor Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB)

Seperti diketahui, keuntungan yang diberikan di antaranya Bebas Denda Pajak Kendaraan, Bebas Bea Balik Nama Kendaraan Second, Bebas Tunggakan Pajak Kendaraan Tahun Ke-5, Diskon Pajak Kendaraan, dan Diskon Bea Balik Nama Kendaraan Baru.

Hal ini mendapat respon positif dan antusiasme yang tinggi dari para Wajib Pajak di Jawa Barat.

Capaian penerimaan PKB sampai dengan 24 Desember 2021 sebesar Rp 8,060 trilyun atau sebesar 102.55% dari target PKB APBD Perubahan sebesar Rp. 7,860 trilyun. Demikian halnya dengan penerimaan BBNKB tercapai Rp. 4,967 trilyun atau 106.03% dari target sebesar Rp. 4,684 trilyun.

Oleh karena itu, dalam rangka memberikan apresiasi kepada para Wajib Pajak yang sudah menunaikan Kewajiban membayar Pajaknya pada Periode Program Triple Untung Plus,
Tim Pembina Samsat Jabar bekerja sama dengan bank bjb, memberikan Hadiah Taat Pajak Triple Untung Plus 2021.

Kegiatan yang dilaksanakan secara hybrid ini berlangsung di Aula Bapenda Jabar, Selasa (28/12).

Hadiah Taat Pajak 2021 berupa :
1 (satu) unit sepeda motor N-Max, 5 (lima) unit sepeda motor Beat, 10 (sepuluh) uang tabungan sebesar @Rp. 5.000.000,- dan 20 (dua puluh) uang tabungan sebesar @Rp. 1.000.000,- kepada Wajib Pajak yang beruntung.