Tasyakur Bin` Ni`mah 50 Tahun Bapenda Jabar

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bapenda Jabar yang ke-50 yang jatuh pada hari Sabtu, 25 September 2021. Dilaksanakan Tasyakur Bin’ Ni’mah secara virtual bersama ustadz Tengku Maulana yang diikuti oleh pegawai Bapenda Jabar se-Jawa Barat. Tema tasyakur bin’ ni’mah kali ini adalah “Bersyukur” Dirgahayu Bapenda Jabar Bertransformasi dengan inovasi dan kolaborasi 🤗

DWP Bapenda Jabar Selenggarakan Webinar Cerdas Mengelola Keuangan Keluarga

Bidang Ekonomi Dharma Wanita Persatuan (DWP) Bapenda Jabar menyelenggarakan Webinar dengan tema “Cerdas Mengelola Keuangan Keluarga di Masa Pandemi” yang dilaksanakan pada hari Kamis, 16 September 2021 dan diikuti oleh anggota DWP Bapenda Jabar. Webinar ini menghadirkan Keynote Speaker Ibu Hj. Lina Marlina Ruzhan selaku Penasehat DWP Provinsi Jawa Barat. Dalam paparannya Ibu Lina menyebutkan […]

Soft Launching Gerai Pelayanan Publik di Summarecon Bandung

Soft Launching Layanan Samsat Drive Thru di Summarecon Bandung oleh Tim Pembina Samsat Kota Bandung III Soekarno Hatta, Kamis (9/10). Peresmian dilakukan oleh Walikota Bandung, Oded M. Danial didampingi Walikota Bandung, Sekda Kota Bandung, Kepala Bapenda Jabar, Kepala Cabang PT. Jasa Raharja Cabang Jawa Barat, Kadirlantas Bandung, Kepala P3DW Kota Bandung III Soekarno Hatta dan […]

Penandatanganan PKS antara Pemprov Jabar dengan Pemkab Cianjur

Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Pemerintah Kabupaten Cianjur yang diwakili Bupati Cianjur H. Herman Suherman bertempat di Ruang Garuda Pendopo Cianjur, Rabu (8/9/21). PKS yang ditantangani tentang Sinergitas Program Intensifikasi Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, Pengembangan Layanan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor serta Pemberdayaan Masyarakat di Wilayah Kabupaten Cianjur. Semoga dengan adanya kerjasama ini dapat mendongkrak […]

Rapat Pembahasan Kolaborasi Pelibatan Bumdes dalam Pembayaran PKB sebagai PPOB

Bapenda Jabar melaksanakan Kolaborasi Pelibatan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) dalam Proses Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) sebagai Payment Point Online Banking (PPOB) bersama Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Jabar dan Divisi Hubungan Lembaga Bank Bjb, di Aula Bapenda Jabar Selasa (7/9). Diharapkan dengan adanya Kerjasama dengan Bumdes dapat membantu meningkatkan Pendapatan Daerah […]

Kunjungan Kerja Badan Anggaran DPRD Provinsi Jawa Barat ke Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Wilayah Kota Cimahi

Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Barat melaksanakan Kunjungan Kerja ke Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Wilayah Kota Cimahi, Senin (23/8). Kunjungan Kerja diterima langsung oleh Kepala Bapenda Jabar, Dr. Hening Widiatmoko, M.A. didampingi oleh Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan dan Kepala P3D Kota Cimahi. Pembahasan mengenai Kebijakan Umum APBD, Prioritas Plafon Anggaran […]