Tag Archive for: rapat virtual

Rapat Forum Asosiasi Pengelola Pendapatan Daerah Se-Indonesia

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Jawa Barat menjadi host Rapat Virtual Forum Asosiasi Pengelola Pendapatan Daerah se-Indonesia (APPDI), Rabu (7/10).

Rapat yang dilaksanakan secara virtual kali ini mengambil tema “Dampak Rencana Kebijakan Pembebasan BBNKB I (Tarif 0%) Terhadap Penerimaan APBD”,

Rapat Pembahasan diikuti oleh Perwakilan Kementrian Dalam Negeri Republik Indonesia, Perwakilan Kementrian Keuangan Republik Indonesia, Perwakilan Perindustrian Republik Indonesia,
Perwakilan Gaikindo, Perwakilan Fakultas Ekonomi Universitas Padjadjaran, seluruh Badan Pendapatan Daerah se-Indonesia, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Provinsi Jawa Barat.

Nantinya hasil rapat yang dilaksanakan secara virtual ini akan dijadikan rekomendasi bagi para pemangku kepentingan.

Direktur Pendapatan Daerah Kemendagri Dr. Hendriwan, M.Si sebagai salah satu narasumber

Kepala Bapenda Jabar, Dr. Hening Widiatmoko, M.A membuka rapat secara virtual

Kepala Bidang Pendapatan I Bapenda Jabar Drs. Idam Rahmat, M. Si bertindak sebagai moderator dalam rapat

Rapat secara virtual ini pula diikuti oleh Bidang Kerja yang ada di Bapenda Jabar.

Sekretaris Bapenda Jabar turut hadir sebagai peserta rapat

Bidang Perencanaan dan Pengembangan Bapenda Jabar

Bidang Pendapatan II Bapenda Jabar

Layar Zoom Meeting peserta rapat