Kabar Baik Warga Palabuhanratu, Bayar PKB dan PBB Bisa di BumDes, Inovasi Samsat dan Bapenda
Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat kini kian mudah.
Khususnya di wilayah Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah (P3DW) Kabupaten Sukabumi II Palabuhanratu Badan Pendapatan Daerah (Bapenda Jawa Barat).
Masyarakat kini bisa membayar PKB dan PBB melalui Badan Usaha Milik Desa (BumDes). Integrasi pembayaran PKB dan PBB ini menjadi langkah kerjasama Bapenda Kabupaten Sukabumi bersama P3DW atau Samsat Palabuhanratu.
Kepala P3DW Sukabumi II Palabuhanratu, Rendy Supriyatna, mengatakan kerjasama Samsat Palabuhanratu dengan Bapenda Kabupaten Sukabumi terjalin sejak 2 September 2024, yang diawali dengan Gebyar Sipenyu.
Rendy menyebutkan, pembayaran PKB dan PBB kini bisa terintegritas dilakukan di puluhan BumDes binaan Bapenda Kabupaten Sukabumi.
“Samsat Palabuhanratu bekerjasama dengan Bapenda Kabupaten Sukabumi, kerjasama melaksanakan integrasi pembayaran pajak kendaraan bermotor dan pajak bumi dan bangunan melalui 34 BumDes binaan Bapenda Kabupaten Sukabumi,” ujar Rendy, Rabu (11/9/2024).
Rendi menjelaskan, pembayaran PKB melalui BumDes nantinya langsung terintegrasi dengan Samsat Palabuhanratu, pun dengan pembayaran PBB yang juga terintegrasi dengan Bapenda Kabupaten Sukabumi.
“BumDes (binaan Bapenda Kab Sukabumi, red) nanti bekerjasama dengan P3DW atau Samsat Palabuhanratu terkait integrasi pembayaran pajak, baik PKB maupun PBB, itu yang digagas pak Kaban Bapenda Kabupaten Sukabumi pak Herdy Somantri atau pak Bima,” kata Rendy.
sumber : https://jabar.tribunnews.com/2024/09/12/kabar-baik-warga-palabuhanratu-bayar-pkb-dan-pbb-bisa-di-bumdes-inovasi-samsat-dan-bapenda