Giat Kapita Selekta “Sinergitas Antara CPPD dengan Kepala Daerah Dalam Menyukseskan Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor”

“Sinergitas Antara CPPD dengan Kepala Daerah Dalam Menyukseskan Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor,” menjadi tajuk giat kapita selekta yang berlangsung di Aula Bapenda, Senin (09/10). Dalam acara giat kapita selekta kali ini dilaksanakan pula penyerahan penghargaan kepada para peraih Anugerah Pajak Kendaraan Bermotor 2017. Adapun penghargaan yang diserahkan berupa tiga unit kendaraan roda empat jenis Minibus bagi Kecamatan yang aktif mensukseskan program perpajakan di daerahnya, dan tiga kendaraan roda empat jenis Double Cabin untuk Kabupaten/Kota yang aktif memfasilitasi pencapaian target perpajakan daerah.

Penghargaan ini diberikan sebagai motivasi dan apresiasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat terhadap peran serta para Wajib Pajak, Kader Penggerak Taat Pajak, Pemerintah Daerah Kabupaten/ Kota, Pemerintahan Kecamatan, serta Kantor Cabang Pelayanan Pendapatan Daerah guna mensukseskan intensifikasi pemungutan Pajak Kendaraan Bermotor.

Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Drs. Idam Rahmat, M.Si membuka giat Kapita Selekta di Aula Bapenda, Senin (09/10).

 

Dalam giat kapita selekta yang bertajuk “Sinergitas Antara CPPD dengan Kepala Daerah Dalam Menyukseskan Penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor”, dihadiri pula Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz sebagai salah satu nara sumber.

 

Penyerahan Anugerah Pajak secara simbolis oleh Kabid Pendapatan I H. Agus Rakhmat, SH, MSi kepada salah satu perwakilan kabupaten dan Kota.

 

Penyerahan Anuegerah Pajak secara simbolis oleh Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Drs. Idam Rahmat, M.Si kepada  Kepala Badan Pengelolaan keuangan Aset daerah (BPKAD) Kota sukabumi Dida Sembada.

 

Penyerahan Anuegerah Pajak secara simbolis kepada kader pajak oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Pengendalian Dra. Hj. Emma Siti Fatima, M.Si.

 

Para Kabid dan para peraih Anugerah Pajak Kendaraan Bermotor melakukan foto bersama di Aula Bapenda, Senin (09/10).