Kolaborasi Pelaksanaan Sosialisasi dan Edukasi Modul Pajak Di Bulan Sadar Pajak

Kepala Bapenda Jabar mengajak Kepala Daerah di Provinsi Jawa Barat untuk mendukung rangkaian kegiatan Bulan Sadar Pajak, salah satunya dengan melakukan kolaborasi dalam pelaksanaan sosialisasi dan edukasi modul pajak yang diterapkan pada kurikulum SMA/SMK di Provinsi Jawa Barat sebagai upaya untuk menumbuhkan kesadaran pajak bagi para pelajar.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan pembahasan mengenai optimalisasi operasional BIJB Kertajati sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) dan mendukung pertumbuhan ekonomi dan pengembangan wilayah Jawa Barat.

Modul pajak yang disusun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan juga peserta didik jenjang SMA dan SMK khususnya kelas XI di mata pelajaran ekonomi.

Lebih lanjut, melalui modul ini diharapkan bisa bermanfaat untuk para siswa sehingga menyadari betapa pentingnya pajak untuk kemajuan pembangunan perekonomian di Indonesia serta bisa menumbuhkan kesadaran membayar pajak sedini mungkin.